Cara SEO Blog Melalui Artikel/Tulisan/Konten Agar Nomor 1 Terindeks Google

 


INDEPHEDIA.com - Kesuksesan sebuah situs/website/blog, selain meningkatkan kepercayaan pada pengunjung, juga untuk memberikan kredibilitas di mata search engine atau mesin pencari.

Blog salah satu unsur yang penting supaya situs/website kita memenuhi tujuan itu. 

Apabila artikel/tulisan/konten sering kita update, bot search engine akan semakin suka. 

Persoalannya, bagaimana kita bisa membuat blog yang disukai oleh mesin pencari dan mendatangkan banyak pengunjung.

Berikut INDEPHEDIA.com rangkum saran-saran dari sejumlah penulis, pakar dan praktisi SEO tentang bagaimana caranya mengoptimalkan SEO Situs/Website/Blog agar nomor 1 atau paling tidak cepat terindeks Google melalui artikel/tulisan/konten blog.

1. Tentukan tema atau topik blog – Layaknya menulis, sebelum blog kita buat tentukan terlebih dulu topik utama yang akan kita usung. 

Karena tema ini nantinya akan menjadi judul blog yang kemudian dijabarkan menjadi deskripsi blog. 

Tentunya, topik itu juga harus pula relevan dengan website kita secara keseluruhan.

2. Riset kata kunci atau keyword (KW) – Sebelum menulis di blog, lakukan riset kata kunci/keyword (KW) lebih dahulu dengan berselancar di Google. 

Ada baiknya jangan terlalu ingin mengejar keyword yang potensi trafiknya besar. 

Mulailah dari yang potensinya kecil, yang penting kita harus memahami prinsip kerjanya.

Kalau sudah bisa muncul di hasil pencarian dengan keyword yang ringan, baru kita tingkatkan dengan menggunakan keyword yang persaingannya berat. 

Prinsipnya, yang penting bisa muncul di hasil pencarian dulu, pakai keyword yang ringan tidak masalah.

3. Buat posting yang relevan – Buat artikel/tulisan/konten yang berkualitas, unik dan bermanfaat, tetapi jangan keluar dari topik utama blog. 

Kemudian, buat link antar halaman yang dapat saling mempromosikan agar masing-masing dapat dibaca pengunjung untuk meningkatkan traffic.

4. Persiapkan SEO ONPAGE – Contoh SEO ONPAGE, seperti mengoptimalkan penggunaan kata kunci. 

Pengoptimalan ini, terutama di bagian Meta Title, Meta Deskripsi, dan sebagainya sesuai hasil analisa keyword.

5. Indexing – Sembari menunggu postingan Anda masuk di Google, Anda bisa share ke sosial media agar postingan Anda lebih cepat terindeks Google.

6. Lakukan SEO OFFPAGE – Contoh SEO OFFPAGE bisa menggunakan berbagai pola.

Pola-pola tersebut, di antaranya pola backlink commenting, backlink wheel/piramida, submit ke social bookmark, dan lain sebagainya. (SBB.IN/*)

Buka Komentar
Tutup Komentar
No comments:
Write comment

Siapapun boleh berkomentar, tetapi secara bijaksana dan bertanggung jawab. Biasakan berkomentar dengan nama yang jelas. Berkomentar dengan UNKNOWN atau SPAM akan dihapus. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab individu komentator seperti yang diatur dalam UU ITE (Undang-Undang Informasi dan Transaksi Elektronik) maupun perundang-undangan yang berlaku.

Back to Top